Air Terjun Tibu Sendalem , Wisata Sesaot Yang Masih Alami
Air Terjun Tibu Sendalam berlokasi di Desa Sesaot, Kecamatan Narmada, Lombok Barat. Posisinya berada di tengah hutan lindung |
LOMBOK BARAT, –Kabupaten Lombok Barat merupakan sebuah pulau di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) dengan kekayaan panorama alam yang masih alami. Salah satunya bisa teman-teman kunjungi Air Terjun Tibu Sendalam. Kesegaran airnya perpaduan apik dengan kawasan hutan hijau yang asri di sekitarnya.
Tak heran jika Air Terjun Sendalem beberapa bulan ini viral di kalangan millenial karena destinasi ini kerap diburu untuk mencari suasana syahdu dan merasakan hawa sejuk di tengah hutan.
Menuju lokasi ini pengunjung melewati Pusat Rekreasi Masyarakat (Purekmas) Sesaot menuju pemandian Bunut Ngengkang dan melewati Kentong yang berada di Hutan Kawasan Masyarakat (HKM) dengan jarak tempuh sekitar 5 kilometer dengan menyusuri hutan lindung.
Air terjun ini berlokasi di Desa Sesaot, Kecamatan Narmada, Lombok Barat. Posisinya berada di tengah hutan lindung.
Air Terjun Tibu Sendalam adalah destinasi wisata yang tepat bagi para pecinta alam yang sedang mencari ketenangan dan suka petualang. Air terjun ini dikelilingi pepohonan yang rindang. Udaranya sejuk dan tak ada polusi yang mengganggu. Disini anda ditemani suara burung yang berkicau dan gemericik air yang jatuh menghantam bebatuan.
Salah satu pengunjung asal Ampenan, Rudy saat ditemui mengaku, senang bisa berkunjung ke air terjun ini karena ingin merasakan segarnya suasana hutan di sekitar air terjun.
"Saya kesini untuk mandi dan berswafoto, karena banyak teman-teman kesini untuk mengabadikan moment untuk berfoto dengan latar belakang air terjun. Dan mengupload fotonya ke media sosial," katanya.
Dia menyebut, sesampai di Air Terjun, perjalanan yang melelahkan terbayar lunas. Keindahan air terjun terpampang nyata dengan keistimewaan alamnya yang masih asli, airnya jernih dan udaranya sejuk di tengah hutan.
"Lokasi wisata yang sangat indah dan memang belum banyak diketahui orang, untuk jalan kesini merupakan sensasi tersendiri, melawati hutan, serta bebatuan," jelas Rudy.
Wisatawan bisa menikmati dengan swafoto, atau sekedar duduk- duduk. Selain itu juga bisa mandi namun harus hati-hati karena aliran air terjun setinggi 6 meter cukup deras. Di bawah air terjun ada kolam atau kedung sekitar 400 persegi dengan kedalaman 1,5 sampai berkisar 2 meter.
Di lokasi berbeda juga terdapat Air Terjun Tibu Goa, menuju lokasi jarak tempuh ke lokasi kurang lebih 2 kilometer dari air terjun sendalem.
Dua wisata Air Terjun ini belum dikelola oleh pihak pemerintah maupun desa, karena tempat wisata ini berada di tengah hutan kawasan KPH rinjani barat Sesaot. (gl 03).
Posting Komentar