News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Cepat Tanggap, Pemprov NTB berikan bantuan kepada Warga Terdampak Banjir Dompu

Cepat Tanggap, Pemprov NTB berikan bantuan kepada Warga Terdampak Banjir Dompu

Banjir
Kepala Dinas Sosial Provinsi NTB, H. Ahsanul Khalik, S.Sos., M.H


MATARAM ,  - Pemerintah Provinsi NTB cepat tanggap dalam merespon terjadinya bencana banjir yang terjadi di wilayah Kabupaten Dompu pada hari Kamis, 11 November 2021, pukul 15 :30 WITA.

Melalui Kepala Dinas Sosial Provinsi NTB, H. Ahsanul Khalik, S.Sos., M.H telah mengeluarkan perintah untuk memberikan bantuan kepada warga yang terdampak  

"Pagi ini, kami buatkan perintah pengeluaran Beras untuk membantu warga bberapa hari ke depan dan minta Dinsos dompu untuk mengambilnya di Bulog, dan membuka dapur umum," perintah Kadinsos, Jumat (12/11).

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kominfotik NTB, Dr. Najamuddin Amy., Sos., M.M menuturkan bahwa musim hujan yang terjadi di beberapa wilayah menyebabkan terjadinya bencana banjir, namun Pemprov NTB melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait terus berupaya bergerak cepat menjadi garda terdepan dalam penanganan bencana.

"Apabila ada musibah bencana alam maka Pemprov akan bergerak cepat, sesuai dengan yang disampaikan oleh Gubernur NTB," tutur Bang Najm.

Sementara itu, koordinator Tagana Kab. Dompu, Nasrullah melaporkan terkait beberapa wilayah yang terkena banjir, diantaranya Kelurahan Bada Kec.Dompu Kab.Dompu 1.Lingkungan Mantro terdapat 67 KK,170 Jiwa.

Kemudian, Lingkungan Kota Baru terdapat 118 KK,354 Jiwa, Kelurahan Bali Kec. Dompu

1. Lingkungan bali barat terdapat 29 KK,87 Jiwa, Lingkungan Bali timur terdapat 62 KK,186 Jiwa dan Lingkungan Swete 24 KK, 72 Jiwa.

"Upaya yang dilakukan yang telah dilakukan yakni, Pendataan atau Asesment Warga terdampak, Mengevakuasi warga serta barang berharga ke tempat yang lebih aman," jelasnya.(gl 02)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar