News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Polres Lobar Terplilih Terima Penilaian Road Safety Pathnership Action di NTB

Polres Lobar Terplilih Terima Penilaian Road Safety Pathnership Action di NTB

Kapolres Lombok Barat, Polda NTB, AKBP Wirasto Adi Nugroho, SIK., 

LOMBOK BARAT,- Polres Lombok Barat salah satu Polres yang terpilih dalam kegiatan Penilaian Road Safety Pathnership Action (RSPA), oleh Koerlantas Polri, Selasa (14/12/2021).

Kapolres Lombok Barat, Polda NTB, AKBP Wirasto Adi Nugroho, SIK., melalui Kasat Lantas Iptu Agus Rachman, SH mengatakan, dalam RSPA ini pihaknya bekerjasama dengan Stake Holder yang ada.

"Kegiatan penilaian RSPA (Road Safety Partnership Action) dari mabes Polri ini, merupakan wadah atau sarana tempat kita berkoordinasi, komunikasi, dan bekerja sama dengan para stake holder," ungkapnya.

Diantaranya Dinas Perhubungan Kabupaten Lombok Barat, Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Lombok Barat, Jasa Raharja Cabang Mataram dan Badan Perencanaan Daerah Kabuaten Lombok Barat.

"Bersama Satlantas Polres Lombok Barat, untuk bersama-sama mencari solusi, memecahkan suatu permasalahan, terutama terkait Lalulintas," katanya.

Diantaranya terkait masalah kelalulintasan, keamanan, keselamatan dan kelancaran dalam berlalu lintas.

"Dimana dalam kegiatan ini untuk Polda NTB diwakili oleh 3 Polres, diantaranya Polres Lombok Barat, Polres Lombok Tengah dan Polres Lombok Timur," ucapnya.

Sehingga dari 10 Polres yang ada di Wilayah Hukum Polda NTB, Polres Lombok barat terpilih menjadi salah satu menjadi penilaian RSPA ini.

 "Allhamdulillah, sudah selesai terselenggara semua kegiatan, namun ada kegiatan penilaian lanjutan secara online melalui Portal RSRD," katanya.

Untuk itu, nantinya pelaporan akan dilakukan melalui aplikasi secara online, terkait semua kegiatan yang dilakukan.

"Masalah kegiatan koordinasi kita, komunikasi kita, survei kita dengan stake holder terhadap situasi Kamseltibcarlantas di wilayah Kabupaten Lombok Barat, semua akan dilaporkan melalui aplikasi ini," ujarnya.

Kasat Lantas menegaskan, tujuan dari kegiatan ini, harapannya adalah untuk memelihara menciptakan Kamseltibcarlantas, menekan angka kecelakaan, dan menurunkan angka pelanggaran lalu lintas.

Adapun Tim Penilai yang datang diantaranya salah satu Akademisi dari Universitas Indonesia, Prof. Tri Cahyono bersama Kasi Audit Subdit Audit dan Inspeksi Ditkamsel Korlantas Polri AKBP Hendro Purwoko S.I.K,.M.H.(gl 02)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar